Aplikasi Viral Edit Video Tanpa Watermark
Aplikasi Viral Edit Video Tanpa Watermark
Banyak sekali saat ini
beredar video viral yang diambil dengan Hp dan kemudian diedit menggunakan
aplikasi-aplikasi yang tersedia pada Hp juga tentunya. Dari video yang biasa
kemudian diedit tersebut sehingga jadilah video yang aestetic ya tentunya.
Disini kita akan bahas salah satu aplikasi edit video yang sedang ramai
digunakan yaitu aplikasi VN atau VlogNow. Dengan menggunakan aplikasi VN kita bisa
melakukan berbagai hal editing video seperti mengimpor, menambahkan filter,
mengedit filter, menyisipkan teks, memotong dan tentunya menyimpan video ke
galeri HP.
Aplikasi ini mempunyai
beberapa keunggulan dari aplikasi lainnya yaitu dapat diakses secara gratis
tanpa perlu membayar ketika akan menggunkan fitur lanjutan, salah satunya
seperti menghapus watermark yang ada pada video. Aplikasi ini sangat recomended
ya untuk para pemula tentang bagaimana mengedit video. lalu aplikasi ini dapat
digunakan oleh para youtuber dan dapat digunakan untuk membuat video presentasi
apabila ada tugas sekolah atau presentasi di tempat kerja.
Aplikasi ini dapat
didapatkan dalam dua versi yaitu, dalam versi ios dan versi android, untuk
mendapatkannya dengan mudah kalian tinggal membuka aplikasi play store ataupun
app store kemudian download. Aplikasi VN ini hanya mendukung tampilan potrait
sehingga tidak bisa digunakan dengan tampilan landscape. Berikut menu-menu yang
terdapat pada aplikasi VN :
- Setelah aplikasi VN terinstall di hp, langsung saja
buka aplikasinya
- Kemudian pilih Ikon Plus (+) ditampilan
paling bawah dan klik menu New project
- Lalu akan muncul pilihan video ataupun foto yang ingin
kalian edit ya, disini kalian dapat memilih beberapa video ataupun foto.
Setelah selesai memilih video dan fotonya klik Ikon Panah di
bawah untuk mulai memasukkan videonya
- Setelah klik tombol diatas akan muncul tampilan editing
video kita sehingga siap untuk kita edit.
- Pada tampilan diatas kalian dapat memperbesar dan
memperkecil ukuran video sehingga kalian dapat mengeditnya dengan lebih
jelas.
- Untuk menambahkan musik klik ikon Musik kemudian kalian dapat memilih musiknya, atau jika kalian
hanya mempunyai video kalian dapat extract musik dari video yang kalian
punya.
- Di menu paling kanan bawah itu terdapat berbagai Filter yang dapat kalian gunakan,
tujuannya adalah untuk memberikan efek warna pada video kalian. Ataupun
jika kalian tidak cocok dengan filter yang ada kalian dapat mengubahnya
sendiri dengan mengatur brigtness, contras, temperatur dll
- Menu selanjutnya setelah Filter yaitu ada Speed guananya adalah untuk
mempercepat atau memperlambat video
- Kemudian menu Split
gunanya untuk memotong satu video menjadi dua atau tiga bagian
- Menu Trim
digunakan untuk mengambil atau memotong video tapi pada bagian tertentu
saja tergantung pada video yang kalian butuhkan saja jadi tidak perlu
menggunakan satu video full
- Menu Fx berisi
efect yang dapat kalian berikan pada video kalian dan kalian juga dapat
memperpanjang efect yang kalian gunakan pada video tersebut
- Selanjutnya terdapat menu Delete untuk menghapus video
- Biasanya pada video yang kalian ambil itu terdapat
suara - suara yang mungkin tidak kalian inginkan, kalian dapat
menghilangkan suara tersebut dengan cara, klik video.nya kemudian pilih
menu Volume. Pada volume video
kalian dapat mengecilkannya sampai angka 0 lalu klik tanda centang.
- Selanjutnya terdapat menu Background Fungsinya untuk memberikan warna background dibelakang
video kalian. kalian juga dapat menggunakan costum untuk memilih warna
yang ingin kalian gunakan
- Terdapat menu Crop
untuk memotong tampilan pada video
- Menu Mirror
digunakan untuk membalik tampilan video seperti pada cermin yaitu kanan
dan kiri
- Sedangkan Menu Flip
juga digunakan untuk membalik video tapi dengan posisi atas bawah
- Menu Freeze
digunakan untuk mengambil satu gambar atau foto pada video
- Menu Reserve
digunakan untuk membalikkan video
- Yang terakhir terdapat menu Zoom yang dapat memperbesar dan memperkecil video.
Setelah kalian tau menu - menu yang terdapat pada aplikasi VN dan fungsinya kalian dapat melanjutkan mengedit video menggunakan aplikasi VN. Untuk penjelasan lebih detail bagaimana cara mengedit video menggunakan aplikasi VN kita akan bahas pada artikel selanjutnya, jadi jangan sampai ketinggalan untuk update terbaru mengenai penggunaan aplikasi VN ya. Semoga penjelasan diatas dapat membantu kalian.